Perbedaan DNS dan VPN

 Perbedaan DNS Dan VPN


Internet sudah menjadi salah satu kebutuhan hidup manusia modern yang menopang segala aktivitas. Semua orang butuh jaringan internet yang cepat dan stabil untuk urusan komunikasi, selancar di media sosial atau mendukung bisnis kekinian. Syangnya, tidak semua situs bisa diakses karena diblokir.

Kalau internet yang kamu miliki memblokir situs tertentu, pasti jengkel dan bingung untuk mengatasi hal tersebut. Untuk membukanya, kita biasanya menggunakan layanan VPN atau dengan cara DNS. Bagaimana tingkat keamanan kedua metode ini?

Mengenal VPN dan Cara Kerjanya

VPN merupakan singkatan dari Virtual Private Network yang memiliki pengertian sebuah koneksi antar jaringan pribadi yang menggunakan jaringan publik.

Demi menjaga kerahasian pengguna pribadi yang tidak bisa diakses oleh sembarang orang saja, maka jaringan publik akan melakukan enkripsi data. 

Saat membuka aplikasi atau konten yang tidak tersedia di wilayah kamu, menggunakan VPN menjadi salah satu solusi yang paling mudah. Cara kerja VPN cukup sederhana.

1. Enkripsi Pertukaran Data 

Kamu mungkin ingin mengakses konten atau streaming menggunakan jaringan publik yang banyak tersedia seperti di kafe, warung kopi dan lain-lain, maka koneksi VPN akan melakukan enkripsi pertukaran data.

Dengan koneksi VPN, kamu bisa mengakses internet melalui jalur khusus yang tidak menggunakan jaringan utama. 

2. Server VPN Melanjutkan Koneksi ke Konten 

Cara kerja VPN adalah melakukan koneksi ke konten atau situs yang ingin kamu kunjungi. Koneksi yang kamu gunakan adalah koneksi jaringan server VPN.

Untuk mendapatkan aplikasi VPN, kamu bisa mengunduh aplikasi VPN melalui smartphone atau komputer desktop.

Cukup masuk ke Google Play atau AppStore dan cari aplikasi VPN dengan rating yang baik. Baca juga ulasan dari para pengguna aplikasi tersebut sevagai rekomendasi. Instal aplikasi dan ikuti panduan tanpa harus melakukan pendaftaran dan lain-lain.

Mengenal DNS dan cara kerjanya

Sebagai perbandingan, kamu juga perlu tahu perbedaan VPN dan DNS berikut ini. DNS merupakan singkatan dari Domain Name Server atau server yang digunakan untuk mengetahui IP Adress yang dimiliki oleh website.

Saat kamu melakukan akses streaming, maka kamu bisa mengubah DNS Default dengan DNS yang diinginkan. Sebagian besar orang menganggap SmartDNS sebagai pilihan terbaik yang bisa meningkatkan kecepatan jaringan internet kamu.


Tak perlu aplikasi tambahan, pengguna bisa langsung menggunakan DNS publik lewat hp Android yang dimiliki. Kamu bisa mencoba manfaat aplikasi dengan mengunduh aplikasi DNS di Google Play.

Setelah diinstal, langsung buka menu Settings > Network & Internet > Advanced > Private DNS. Ubah pilihan off pada jendela Private DNS menjadi private DNS provider hostname, dan masukkan hostname yang ingin kamu gunakan. 

Agar bisa menjalankan sistem DNS, pengguna butuh program tambahan yang bernama resolver. Web Browser dan Mail Client merupakan program resolver tambahan yang diperlukan agar komputer atau perangkat pengguna bisa terhubung dengan server DNS.

Kesimpulan

Mengenal perbandingan DNS dan VPN bisa membantu kamu dalam berselancar di internet menggunakan jaringan yang aman. Setiap sistem atau aplikasi pasti memiliki kelebihan dan kekuranga tersendiri. Mana yang ingin kamu gunakan, sebaiknya kenali sesuai dengan kebutuhan saja. 

Untuk kamu yang ingin menyembunyikan aktivitas internet dari orang-orang yang kepo alias berusaha mengetahui secara diam-diam, maka VPN bisa menjadi pilihan.

Namun, untuk kamu yang butuh koneksi jaringan lebih cepat dengan keamanan data yang terjamin dari risiko peretasan oknum tidak bertanggung jawab, maka DNS bisa menjadi pilihan terbaik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian, Fungsi, Dan Jenis Memory Card

Sejarah Perkembangan USB

Perbedaan PowerShell dan CMD